2. Bergabunglah dengan sebuah clan
Game ini bernama Clash of Clans bukan Clash of Villages. Itu artinya ia mengikuti pepatah “bercerai kita runtuh, bersatu kita teguh“. Tujuan awalmu saat bermain adalah untuk secepatnya melakukan repair
pada Clan Castle. Begitu kamu usai memperbaikinya kamu bisa bergabung
dengan klan-klan lain di seluruh dunia. Bergabunglah dengan klan yang
bisa membantumu tumbuh. Saya pribadi tergabung dengan klan INDONESIA LLL
dan sangat bangga dengan mereka. Kenapa? Karena dalam klanku kita
mengenal sistem saling berbagi.
Membagi troop dan mendapatkan troop adalah kunci utama untuk bisa
maju cepat dalam game ini. Apabila rekan-rekanmu membagikan troop yang
kuat kepadamu maka kamu akan bisa bertahan saat bentengmu diserang
(sebab hanya pasukan donasi yang akan melindungi bentengmu). Ingat untuk
selalu bergabung dengan klan yang memiliki prinsip “Donate harus.
Request Wajib”. Apabila kamu bergabung dengan klan yang sok eksklusif
(kalau level tidak sampai kamu tidak bisa bergabung) atau klan yang
banyak aturan (cuma terima sumbangan prajurit Naga dan PEKKA) maka
sebaiknya cepat keluar dan berpindah klan saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar